VISI
Menjadi lembaga profesional yang mampu mewujudkan lulusan dengan prestasi akademik unggul, mampu berbahasa Arab dan memiliki hafalan al-Qur’an, beraqidah dan berakhlak sesuai al-Quran dan as Sunnah dengan pemahaman as-Salaful ummah, melalui pendidikan yang baik, terencana, komprehensif, kompetitif dan antisipatif terhadap perkembangan zaman.
MISI
1. Membekali peserta didik dengan seperangkat kemampuan terutama Bahasa Arab, mampu membaca kitab salaf, dan hafal al-Qur’an.
2. Memberikan pengajaran Al Qur’an khususnya dalam hal membaca dan menghafal Al Qur’an sesuai kaidah yang benar.
3. Mengajarkan materi keIslaman (Aqidah-Tauhid, Akhlak, Fiqh, Ushul Fiqh, Al-Quran, Hadits, Mustholah, Sirah Nabawiyah/ SKI).
4. Menumbuhkan semangat beribadah, membekali tatacara ibadah yang baik dan benar, serta ulum syar’iyah sesuai dengan pemahaman As Salaful Ummah (Ahlus Sunnah wal Jama’ah).
5. Melaksanakan proses pembelajaran dengan pendekatan scientific yang terintegrasi pada keterampilan proses dan metode ilmiah.
6. Mengembangkan potensi dan mengarahkan anak sehingga memiliki prestasi belajar, dan Internalisasi nilai-nilai karakter mulia, adaptif, melalui kegiatan yang terprogram dan terukur.
7. Membekali siswa dengan keterampilan enterpreneur, lifeskill, dan problem solving.